√ 14 Contoh Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui

14 Contoh Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui – Pada kesempatan kali ini Seputar Pengetahuan menjelaskan tentang Sumber Daya Alam. Yang mana dalam pembahasan kali ini membahas beberapa jenis dan contoh sumber daya alam yang dapat diperbaharui dengan singkat dan jelas. Untuk lebih lengkapnya silahkan simak berikut ini.

14 Contoh Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui

Pengertian sumber daya alam yang dapat diperbaharui ialah jenis sumber daya alam (SDA) yang tidak akan habis karena dapat dihasilkan atau diproduksi oleh alam terus-menerus sehingga dapat dimanfaatkan oleh manusia secara berulang-ulang.

Pendapat lain mengatakan bahwa pengertian sumber daya alam yang dapat diperbaharui (renewable resources) yaitu SDA yang dapat memperbaharui dirinya sendiri atau memiliki kuantitas yang tidak terhingga. Sehingga SDA dapat digunakan secara terus menerus.

Dalam arti, sumber daya alam dapat dihasilkan atau diproduksi kembali dalam waktu yang relatif singkat, baik secara alami maupun dengan bantuan manusia melalui proses rekayasa.

Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui

Berdasarkan asalnya, SDA ini dapat dibedakan menjadi dua jenis. Terdapat 2 (dua) jenis sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sebagai berikut:

Sumber Daya Alam Hayati (Biotik)

Sumber daya alam hayati (biotik) merupakan SDA yang sumbernya berasal dari semua mahluk hidup yang ada di alam. Berikut ini adalah contoh SDA hayati, antara lain :

Tumbuh-Tumbuhan

Tumbuhan merupakan organisme eukariota multiseluler yang tergolong ke dalam kerajaan Plantae. Sebagian besar tumbuh-tumbuhan dapat memproduksi energi sendiri (autotrof) dengan bantuan energi cahaya matahari melalui proses fotosintesis.

Tumbuhan punya peranan yang sangat penting bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai sumber makanan. SDA dari tumbuh-tumbuhan dapat diproduksi dalam waktu yang relatif singkat. Baik secara alami maupun dengan bantuan manusia melalui proses budidaya.

Ada banyak sekali jenis tumbuhan yang dapat dijadikan sebagai sumber makanan bagi manusia. Di antaranya : padi, gandum, sayur-sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, umbi-umbian dan lain sebagainya.

Hewan

Hewan atau biasa disebut juga dengan fauna atau satwa, adalah kelompok organisme yang masuk ke dalam kerajaan animalia atau metazoa.

Hewan dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu hewan liar dan hewan peliharaan. Hewan liar adalah hewan yang hidup di alam bebas dan bertahan hidup dengan memanfaatkan sumber makanan yang ada di alam. Sedangkan hewan peliharaan biasanya mengandalkan makanan yang diberikan oleh manusia.

Berikut ini beberapa jenis hewan yang bermanfaat bagi manusia, baik sebagai sumber makanan maupun kebutuhan lainnya.

Antara lain seperti: Sapi, Kambing, Ikan, Ular, Burung, Serangga dan lain-lain.

Mikroorganisme

Mikroorganisme atau mikroba adalah organisme yang berukuran sangat kecil (mikroskopis) sehingga untuk mengamatinya diperlukan alat bantuan mikroskop. Mikroorganisme seringkali bersel tunggal maupun bersel banyak.

Mikroorganisme merupakan SDA yang sangat penting dan bermanfaat bagi manusia. Mikroorganisme digunakan untuk berbagai keperluan manusia, mulai dari bidang kesehatan, industri, lingkungan, hingga pembuatan makanan.

Berikut ini beberapa mikroorganisme yang dimanfaatkan oleh manusia untuk berbagai kebutuhan;

  • Saccharomyces Cerevisiae digunakan untuk fermentasi roti dan membuat tape.
  • Penicillium Notatum digunakan untuk membuat antibiotik penisilin.
  • Monascus Purpureus digunakan untuk membuat zat warna yang aman untuk makanan.

14 Contoh Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui

Sumber Daya Alam Non-Hayati (Abiotik)

 

Sumber daya alam non hayati (abiotik) merupakan SDA yang bersumber dari unsur-unsur alam yang tidak mempunyai nyawa. Dengan kata lain, sumber daya alam non-hayati yaitu Sumber Daya Alam yang berasal dari bukan mahluk hidup.

Berikut ini adalah beberapa contoh sumber daya alam non-hayati :

Sinar Matahari

Sinar matahari merupakan SDA yang dibutuhkan oleh semua mahluk hidup, terutama manusia. Bagi manusia, sinar matahari dapat dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari penerangan, kesehatan, dan digunakan sebagai energi alternatif pembangkit listrik (panel surya);

Air

Air merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui yang selalu dibutuhkan oleh manusia untuk berbagai kegiatan. Sumber air bisa berasal dari sungai, danau, dan juga laut.

Selain untuk kebutuhan bertahan hidup, manusia juga membutuhkan air untuk keperluan lainnya. Misalnya sarana transportasi, pembangkit listrik tenaga air, rekreasi, dan lain sebagainya;

Tanah

Tanah adalah lapisan kulit bumi bagian atas yang terbentuk dari pelapukan bahan organik dan batuan yang hancur secara alami. Tanah digunakan sebagai media tanaman dalam pertanian dan perkebunan karena mengandung unsur hara yang dibutuhkan oleh tumbuh-tumbuhan.

Selain itu, tanah juga mengandung berbagai mineral dan jenis logam yang dihasilkan oleh alam. Mineral dan logam tersebut dapat digunakan oleh manusia sebagai bahan baku dalam kegiatan industri;

Udara

Selain air dan tanah, udara merupakan elemen yang sangat penting bagi kehidupan manusia dan organisme lainnya di bumi. Udara mengandung oksigen yang dibutuhkan mahluk hidup untuk bernafas.

Udara merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan jumlahnya sangat besar. Selain untuk kebutuhan bertahan hidup, manusia juga memanfaatkan udara sebagai sumber energi alternatif, yaitu pembangkit listrik tenaga angin;

Panas Bumi

Panas bumi adalah energi panas yang terdapat dan terbentuk di dalam kerak bumi. Suhu di bawah kerak bumi bertambah seiring bertambahnya kedalaman. Panas bumi disebut juga dengan istilah geothermal dan memiliki beberapa fungsi bagi manusia.

Ada banyak manfaat panas bumi bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai pembangkit listrik, sebagai penunjang sektor argoindustri, untuk keperluan rumah tangga dan industri, untuk sektor pariwisata dan lain-lain.

Ombak

Ombak adalah gelombang dalam yang dihasilkan di lautan dari naik turunnya gelombang air laut. Faktanya ombak atau gelombang air laut juga termasuk sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan memiliki potensi sebagai sumber energi.

Ada banyak manfaat ombak bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai sumber energi, sebagai pembangkit listrik, menjaga kestabilan suhu udara, membantu pertukaran gas, sebagai penunjang olahraga air dan lain-lain.

Biomassa

Biomassa adalah bahan biologis yang hidup atau baru mati yang dapat digunakan sebagai sumber bahan bakar atau untuk produksi industrial. Biasanya biomassa merujuk pada materi tumbuhan untuk biofuel, tapi juga bisa mencakup tumbuhan dan hewan untuk produksi bahan kimia.

Ada banyak manfaat dari biomassa bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai sumber energi, sebagai bahan bakar nabati, meningkatkan kualitas air, mengurangi polusi udara, meminimalisir limbah organik dan lain-lain.

Biofuel

Biofuel adalah setiap bahan bakar baik padatan, cairan atau gas yang dihasilkan dari bahan-bahan organik. Istilah biofuel disebut juga sebagai bahan bakar hayati. Biofuel dapat dihasilkan secara langsung dari tanaman atau secara tidak langsung dari limbah industri, komersial, domestik atau pertanian.

Ada banyak manfaat energi biofuel bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai sumber energi tak terbatas, sebagai bahan bakar kendaraan, sebagai penghasil energi yang ramah lingkungan dan lain-lain.

Pasang Surut

Pasang surut merupakan energi yang dihasilkan dari pasang surut air laut dan menjadikannya energi dalam bentuk lain. Saat ini pemanfaatannya memang belum luas karena tingginya biaya awal dan terbatasnya lokasi yang memiliki pasang surut yang mencukupi.

Ada banyak manfaat dari energi pasang surut bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai sumber energi, sebagai pembangkit listrik, sebagai transportasi air, sebagai penunjang olahraga air, sebagai mata pencaharian dan lain-lain.

Batu

Batu adalah benda padat atau solid yang terbuat secara alami dari mineral dan atau mineraloid. Lapisan luar padat bumi, litosfer terbuat dari batuan. Ada banyak jenis batu-batuan yang ada dengan aneka bentuk, warna, fungsi dan karakteristik.

Ada banyak manfaat dari batu bagi kehidupan manusia, yaitu untuk bahan bangunan, untuk keperluan konstruksi, untuk bahan interior ruangan, untuk meningkatkan energi, untuk keperluan kesehatan, untuk bahan dasar industri dan lain-lain.

Pasir

Pasir adalah salah satu bahan material butiran yang umumnya berukuran di bawah 2 milimeter. Materi pembentuk pasir adalah silikon dioksida, umumnya dibentuk dari batu kapur dan sering ditemui di daerah pantai tropis dan subtropis di dekat lautan.

Ada banyak manfaat dari pasir bagi kehidupan manusia, yaitu sebagai bahan bangunan, sebagai bahan pembuat kaca, sebagai bahan pembuat keramik, sebagai bahan pembuat logam dan lain-lain.

Demikian penjelasan singkat tentang 14 Contoh Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui. Semoga dapat bermanfaat dan menambah ilmu pengetahuan untuk kita semua. Terimakasih.

Daftar Isi