Pengertian Tata Surya dan Anggota Tata Surya (Pembahasan Lengkap)

Pengertian Tata Surya dan Anggota Tata Surya (Pembahasan Lengkap) – Secara singkat dan lengkap seputarpengetahuan.com akan menjelaskan tentang pengertian tata surya beserta anggota-anggota tata surya. Berikut penjelasannya.

Pengertian Tata Surya dan Anggota Tata Surya (Pembahasan Lengkap)

Mari kita bahas pengertian tata surya terlebih dahulu dengan seksama.

Pengertian Tata Surya

Tata surya ialah susunan benda-benda langit yang terdiri dari matahari, planet yang mengelilingi matahari, asteroid, komet, dan benda langit lainnya. Benda langit yang dapat memancarkan cahaya disebut dengan bintang.

Anggota Tata Surya

Yang termasuk anggota tata surya diantaranya:

Matahari

Matahari merupakan benda langit yang dapat memancarkan cahayanya sendiri sehingga disebut juga dengan bintang. Dan matahari juga yaitu bintang terdekat dengan dengan bumi. Matahari juga merupakan pusatnya tata sura karena planet-planet bergerak mengelilinginya. Setiap detik matahri mampu memancarkan energi sekitar 5,6.1027 kal.

Susunan Matahari terdiri dari:

  • Inti Matahari ⇒ Tempat berlangsungnya reaksi fusi inti hidrogen menjadi inti helium.
  • Fotosfer ⇒ Lapisan ini selalu memancarkan cahaya, tampak seperti gas yang bergerak dan dapat dilihat dengan teleskop.
  • Kromosfer ⇒ Lapisan ini berada diluar fotosfer dan disebut juga dengan atmosfer matahari.
  • Korona ⇒ Lapisan ini berada diatas kromosfer dan sebagai atmosfer matahari yang paling luar.

Planet

Planet dapat dikelompokkan menjadi tiga, yaitu:

1. Berdasarkan bumi sebagai pembatas, terdiri dari planet inferior (Merkurius, Venus) dan planet superior (Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus dan Neptunus).

2. Berdasarkan sabuk asteroid sebagai pembatas, terdiri dari planet dalam (inner planets); Merkurius, Venus, Bumi. Dan planet luar (outer planets); Saturnus, Uranus dan Neptunus.

3. Berdasarkan ukuran dan komposisi bahan penyusun, terdiri dari planet terrestrial yang merupakan planet berupa batuan (Merkurius, Venus, Bumi, Mars), dan planet jovian yang merupakan planet berukuran besar dan tersusun dari es dan gas hidrogen, terdiri dari: Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus.

Peredaran Planet-Planet

  1. Revolusi. Merupakan peredaran planet mengelilingi matahari. Penyebab revolusi adalah gaya gravitasi matahari.
  2. Orbit. Merupakan garis edar atau lintasan planet dalam mengelilingi matahari.
  3. Bidang Edar. Merupakan bidang datar tempat beredarnya planet mengelilingi matahari. Bidang edar planet bumi disebut bidang ekliptika.
  4. Arah Peredaran Planet. Jika dilihat dari kutub utara bumi, arah edar planet dalam berevolusi berlawanan dengan arah jarum jam.
  5. Kala Revolusi. Yakni waktu yang diperlukan planet untuk melakukan satu kali revolusi.
  6. Satelit sebagai Pengiring Planet. Satelit adalah pengiring planet. tak hanya itu satelit juga selalu beredar mengelilingi planetnya dengan arah peredaran sama dengan arah peredaran planetnya.    Bumi kita memiliki satu buah planet, yakni bulan. Hampir setiap planet memiliki satelit masing-masing.
  7. Asteroid. Merupakan planet-planet kecil yang mengelilingi  matahari. Lintasan asteroid terletak diantara orbit Mars dan dan Jupiter. Tidak ditemukan lintasan asteroid lain di tata surya kita. Ukuran asteroid jauh lebih kecil daripada ukuran planet.
  8. Meteor dan Meteorit. Meteorid adalah batuan-batuan yang terdapat dalam ruang antar planet. Meteor adalah benda angkasa yang berpijar karena bergerak dengan cepat dan bergesekan dengan udara. Sedangkan meteorit adalah meteor yang jatuh dan sampai ke bumi. Ada 3 jenis meteorit, yaitu:
    Meteorit logam yang memiliki unsur nikel dan besi, meteorit batuan yang memiliki unsur silikon dan meteorit campuran yang memiliki unsur logam dan silikon.

Pengertian Tata Surya Dan Angota-Anggotanya Lengkap

Komet

Komet merupakan benda angkasa yang mengelilingi matahari dengan orbit yang berbentuk lonjong. Dan komet terbentuk dari unsur gas dan debu yang membeku.

Bagian-bagian komet terdiri dari: inti, koma, awan hidrogen, dan ekor komet. Ketika mendekati matahari, komet membentuk ekor yang arahnya menjauhi matahari. Sebaliknya, jika menjauhi matahari ekor komet akan menghilang. Ekor komet selalu menjauh dari matahari. Komet yang sangat terkenal ialah komet Halley yang nampak setiap 76 tahun sekali. Komet ini terakhir muncul pada tahun 1986.

Itulah penjelasan singkat dan ringkas mengenai Pengertian Tata Surya dan Anggota Tata Surya (Pembahasan Lengkap), semoga bermanfaat bagi para pembaca dan sekian terimakasih.

Baca juga:

Daftar Isi