Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia

Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia – Sebagai warga negara yang baik dan cinta terhadap bangsa, pasti tidak akan melupakan hal paling bersejarah bagi bangsa ini. Dibawah ini akan kita bahas mengenai salah satu momen bersejarah yaitu isi teks proklamasi kemerdakaan Republik Indonesia.

Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia

Naskah proklamasi Indonesia yang tidak hanya untuk dihapalkan, tetapi menjadi peringatan untuk bangsa tentang bagaimana pedihnya dijajah bertahun-tahun dan pada akhirnya perjuangan para pahlawan untuk kemerdekaan Republik Indonesia berhasil dengan memproklamirkan proklamasi. Naskah proklamasi dirumuskan oleh Mr. Ahmad Subarjo & Drs. Moh. Hatta, sedangkan penulisnya adalah Ir. Soekarno.

Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia

Konsep proklamasi sebelum mengalami perubahan seperti pada gambar berikut:

Teks naskah tersebut dinamakan teks naskah Proklamasi Klad yakni asli tulisan tangan Ir. Soekarno sebagai pencatat & merupakan hasil karangan Drs. Moh. Hatta & Mr. Raden Achmad Soebardjo Djojoadisoerjo. Naskah proklamasi klad ini ditinggal begitu saja di rumah Laksamana Muda Tadashi Maeda.

Sedangkan yang menyelamatkan naskah bersejarah ini ialah B. M. Diah yang menemukannya di tempat sampah dan disimpannya selama 46 tahun, sampai pada akhirnya diserahkan kepada Presiden Soeharto di Bina Graha pada tanggal 29 Mei 1992.

Naskah Proklamasi Tulisan Tangan Ir. Soekarno

Adapun naskah proklamasi setelah mengalami perubahan disebut dengan naskah Proklamasi Otentik yang diketik oleh Sayuti Melik.

Proklamasi Otentik yang diketik oleh Sayuti Melik

Naskah proklamasi tersebut dibacakan oleh Ir. Soekarno yang didampingi oleh Drs. Moh. Hatta di tempat kediamannya Ir. Soekarno, jalan pegangsaan Timur No 56 Jakarta, pada hari jumat tanggal 17 Agustus 1945 pukul 10.10 WIB.

Pada teks atau naskah proklamasi klad tidak ditandatangani sedangkan naskah proklamasi otentik ditandatangani oleh Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta.

Lebih jelasnya, teks proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia adalah sebagai berikut:

Proklamasi

Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan tjara seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnja.
Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen ’45
Atas nama bangsa Indonesia.

ttd

Soekarno / Hatta

Semoga para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Republik Indonesia diberi tempat yang selayaknya disisi Yang Maha Kuasa. Aamiin.

Sekian pembahasan tentang Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, mereka adalah sosok-sosok yang membuat kita bisa merasakan kemerdekaan hingga saat ini, semoga apa yang telah mereka lakukan dapat memberikan inspirasi kepada kita agar lebih menghormati pancasila. Terimakasih 🙂